Pages

Sunday, July 3, 2011

Santai… Santai…


Today,, after I sent my brother to terminal bus “Baranang Siang” I don’t have anything that should I do, then I remember about something. Last night my brother gave several movies. So I decided to watch it.

I watched Detective in 40 minutes, hhe.. I like this movie!! Moreover this is Yoo Seung Hoo Movie, ha…


Singkat ceritanya : 

Di dalam film ini Yoo Seung Hoo berperan sebagai Han Jeong Hoon, anak sekolah yang sangat cerdas, tampan dan selalu menjadi anak nomer 1 disekolahnya. Tapi sayang Jeong Hoon bukanlah anak yang pandai bergaul malahan ia seorang yang pendiam dan penyendiri.

Diawal film ini sudah menyuguhi sebuah kasus keracunan yang menimpa teman sekelas Jeong Hoon. Dan setelah itu beberapa hari kemudian. Jeong Hoon tidak suka bila ada temannya yang iseng pada perempuan yang menyebabkan ia akhirnya bertengkar dengan teman sekelasnya Tae Gyu yang tengah mengisengi teman sekelasnya. Tapi Jeong Hoon tidak terlalu meladeni Tae Gyu dan memilih menjauh dan kembali fokus kepada bukunya.

Di siang hari semua siswa di kelas Jeong Hoon keluar dari kelas untuk mengikuti pelajaran Olahraga. Dan hanya tersisa dirinya Jeong Hoon dan Tae Gyu. Disitu Tae Gyu mulai mencari ulah pada Jeong Hoon, dan lagi lagi Jeong Hoon tidak meladeninya dan memilih untuk pergi ke WC.

Setelah ia kembali dari WC, alangkah terkejutnya melihat teman yang selalu mencari ribut Tae Gyu duduk di kursi berlumuran darah dan sudah tidak bernyawa. Jeong Hoon sangat kaget sehingga hanya membeku diam berdiri disamping mayat Tae Gyu. 

Dan pada saat itu pula Lee Dae Jung –teman sekelas Jeong Hoon melihatnya. Dae Jung adalah murid yang sangat aneh selalu menutupi mukanya dengan rambutnya sehingga di sebut “Ms.Curtain” dan selalu terobsesi dengan buku detektivenya yang selalu ia baca. Melihat hal itu Jeong Hoon mencoba menjelaskan bahwa bukan dirinyalah yang membunuh Tae Gyu. Dae Jung pun percaya dan mengajak Jeong Hoon untuk memcahkan kasus ini bersamanya. Dalam waktu 40 menit mereka harus berhasil memecahkan kasus ini sebelum para guru dan murid murid keluar kelas dan mengetahui Tae Gyu mati.

Dae Jung yang sudah sering membaca novel novel detective membantu Jeong Hoon dalam menganalisa setiap kejadian kejadian. Pertama tama mereka pergi ke Lab Komputer tempat dimana seluruh data siswa tersimpan, ada 2 kemungkinan dalam menentukan siapa pembunuhnya “guru atau siswa” maka dari itu mereka membutuhkan seluruh nomer ponsel siswa disekolah. Pintu Lab yang terkuncipun tidak menjadi masalah untuk Dae Jung, dengan cekatan ia membuka pintu itu menggunakan kalungnya yang dipelajarinya dari novel yang ia baca. Setelah ia mendapatkan semua data, Dae Jungpun mengirimkan sms kesemua siswa, ia mengaku sebagai tim inspeksi sekolah. 

Setelah itu, ia pergi ke Ruang Guru untuk mencari sesuatu yang mungkin berhubungan dengan Tae Gyu. Dan benar saja Jeong Hoon menemukan Pisau Lipat dan Laptop milik Tae Gyu yang berlumuran darah di sebuah laci seorang guru yang sering mereka panggil “MBC”.

Dengan ditemukannya barang bukti merekapun menduga bahwa MBC lah yang membunuh Tae Gyu. Tapi insting Dae Jung mengatakan ini terlalu mudah untuk dipecahkan ditambah lagi Dae Jung dan Jeong Hoon menemukan sebuah kancing jas yang terlepas di dekat mayat Tae Gyu, ketika melihat kancing jas MBC tidak ada satupun yang terlepas, dan ternyata benar bahwa MBC bukanlah pembunuhnya.

Dae Jung berlari menuju lapangan olahraga dan bertemu dengan anak yang keracunan jus dan bertanya dari siapa ia mendapatkan jus tersebut.

Setelah mendapatkan jawabannya Dae Jung berlari menuju Perpustakaan dan bertemu dengan penjaga perpustakaan. Selain penjaga perpustakaan ia juga bertemu Mr.Guk-Man seorang guru yang belum menikah dan menyukai penjaga perpustakaan, Dae Jung melihat satu kancing hilang di deretan kancing jasnya. Dae Jung pun positif mengatakan Mr.Guk-Man sebagai pembunuhnya. Tapi Mr.Guk-Man tidak begitu saja mengakuinya, ia malah mengejar Dae Jung dan Jeong Hoon sambil membawa pisau buah ditangannya, waktupun semakin mepet karena kelas akan berakhir sebentar lagi. Mr.Guk-Man berhasil menangkap Jeong Hoon dan berkelahi dengan Jeog Hoon, Jeong Hoonpun mendapatkan sayatan pisau di perutnya, dan saat itulah tim inspeksi datang memberhentikan semuanya.

Mr.Guk-Man melakukannya untuk menjaga penjaga perpustakaan dari Tae Gyu, karena ternyata Tae Gyu sering membuat sedih penjaga perpustakaan. Sedangkan MBC juga memiliki masalah dengan Tae Gyu, karena Tae Gyu mengetahui hubungan MBC dengan seorang guru perempuan disekolah itu ditambah lagi Tae Gyu memiliki video rahasia MBC.

Karena sayatan diperutnya Jeong Hoonpun masuk rumah sakit. Dae Jungpun berubah menjadi sangat cantik saat datang menjenguk Jeong Hoon.

Yaa… kurang lebih seperti itu, hhe...

Film ini termasuk film Thriller, Mistery. Tapi kalo kata indri sih gabegitu Thriller banget, ga begitu banyak darah yang berceceran dimana mana atau muncrat kemana mana. Selain itu alur ceritanya juga ringan dan gabikin pusing atau mikir terlalu pusing. Hhe… GOOD MOVIE, :)

Cobalah untuk menonton film ini!!! hhe…

Yoo Seung Hoo-nya Handsome!!! HHA….

 
Thanks for visiting … :)
Indri … :)

No comments:

Post a Comment